Laporan wartawan sorotnews.co.id : Asmansyah.
MURUNG RAYA, KALTENG – Pada hari Minggu bertempat di muka kantor Balai Desa Luhing Pakat, Pemerintah Desa Puruk Batu (Pemdes) kecamatan Tanah Siang, menyalurkan bantuan langsung tunai, BLT DD secara langsung ke 54 Kepala Keluarga (KK), dan yang disalurkan langsung untuk 5 bulan mulai Januari sampai Mei 2021. Sementara uang yang ada dicairkan oleh Pj Kades dan Bendahara Desa Puruk Batu.
Yang hadir langsung dalam kegiatan penyaluran bantuan langsung tunai BLT DD iyalah, Bhabinkamtibmas Aiptu Agung anggota Polsek Tanah Siang, Bhabinsa Serda Noor Maulat anggota Koramil kecamatan Tanah Siang, pendamping lokal Desa Ratni, Staf BPMD Yulian Lukas Staf Kecamatan Gemu, Pemerintah Desa Puruk Batu, Badan Permusrawatan Desa (BPD), seluruh tim PPKM Desa Puruk Batu, Ketua RT Mantir ada serta tokoh agama dan tokoh pemuda yang ada di Desa, Minggu (1/8/2021).
“Dan semua masyarakat yang menerima bantuan tidak lupa juga patuh dan taat pada aturan prokes yang sudah diatur oleh Pemerintah Desa dan tim PPKM Covid-19, mereka sebelum masuk dipanggil untuk menerima bantuan, tidak lupa juga mencuci tangan serta memakai masker, dan jumlah bantuan yang diterima langsung oleh masyarakat masing – masing per Kepala Keluarga mendapat 1,5 juta untuk selama 5 bulan, mulai bulan Januari sampai Mei Rp. 300,000 perbulan nya.
Beni, Pj Kepala Desa Puruk Batu kepada awak media menyampaikan bahwa, “penyaluran bantuan langsung tunai ini adalah pas diakhir masa jabatan saya selaku Pj Kepala Desa disini. Karena tanggal 3, pada hari ini, Senin Perdie Bupati mMurung Raya telah secara resmi melantik dan mengambil sumpah janji jabatan 62 Kepala Desa terpilih, termasuk salah satunya Desa Puruk Batu ini.
“Dan saya berharap kepada seluruh masyarakat penerima bantuan langsung tunai ini, pergunakanlah uangnya untuk membantu serta memang betul betul untuk kebutuhan rumah tangga mereka. Karena kita semua merasakan dengan adanya dampak kasus corona Covid-19 ini, jadi belilah secukupnya kebutuhan hidup, seperti beras, gula, kopi, minyak makana, telor, jika perlu beli juga minyak permium untuk bahan bakar sepeda biar enak mau berangkat kerjanya,” ucap Beni, Pj Kades Puruk Batu.