Laporan wartawan sorotnews.co.id : Sanusi.
SURABAYA, JATIM – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan wakil wali Kota Armuji menggelar acara di Balai Kota Surabaya yang bertema “Malam Silahturahmi Cak Eri dan Cak Ji dengan Seniman Surabaya.
Acara tersebut digelar di Balai Kota Surabaya pada Kamis (18/7/2024) pukul 19.00 hingga selesai.
Dalam kesempatan ini Wali Kota Surabaya berhalangan hadir dikarenakan ada kegiatan lain dan di wakilkan oleh wakil Wali kota Armuji.
Armuji memberikan sambutan rama tama dengan para seniman se Surabaya dan warga yang menghadiri acara tersebut.
Acara ini sangatlah meriah dan disambut antusias warga Surabaya.
Para seniman se Surabaya yang menghadiri merasa sangat senang dan ada perhatian dari pemerintah untuk keberadaan seniman ini,” kata Boedy salah satu seniman FTV dan Reog Taruno Mudho Surabaya yang sekaligus sebagai Koordinator Reog Surabaya.
Armuji mengatakan, “harapan saya semoga Warga Kota Surabaya dapat selalu mempererat tali silaturahmi dan untuk para seniman dapat berkarya dengan sebaik-baiknya,” tutup Armuji.*